Assalamualaikum Wr. Wb.
Keyboard Cadangan yaitu kata lain dari On-Screen Keyboard merupakan fitur istimewa yang disediakan Microft dalam Windows. Di karenakan mungkin dalam beberapa keadaan atau alasan mengapa harus menggunakan Virtual Keyboardtersebut. Contohnya ketika mungkin tombol Keyboard yang secara fisik rusak, maupun kadang tulisan yang berada pada tombol keyboard sudah agak kurang jelas, sehingga akan menjadi sedikit sukar dalam hal memasukkan data, apalagi datanya penting, seperti misalnya saat memasukkan Password, dan lain – lain.
On-Screen Keyboard ini selain fungsinya sebagai pengganti fungsi dari Keyboard sebenarnya, juga katanya bisa mengahalau atau mencegah dari Spyware, Keylogger, Trojan, dan Blackhacker. Yang bisa mendeteksi tiap ketikan langsung melalui Keyboard utama dan bisa mencuri password ataupun nomor Credit Card.
Pentingnya lagi, Virtual Keyboard seperti ini pula tersedia dalam fitur salah satu Anti Virus terbaik saat ini, yaitu Kaspersky.
Pada Windows, Sobat dapat membuka atau menampilkan Virtual Keyboard ini melalui cara :
- Klik Star Menu> All Program > Accessories.
- kemudian pilih folder Ease Of Acces.
- Klik On-Screen Keyboard.
- Selesai.
Walaupun sedikit ribet dan Sobat tidak mau ambil pusing dengan mengutak – atik setingan tersebut, tenang saja, di sini saya akan memberikan jalan pintas untuk mempermudah cara menampilkan On-Screen Keyboard.
Simak Cara Berikut :
- Klik kanan di Taskbar.
- Kemudian pilih Properties.
- Klik di Menu Toolbars.
- Centang pada kolom Tablet PC Input Panel.
- Kemudian Applydan OK.
Maka akan tampilnya seperti ini
Perbedaan tampilan antara cara Pertama dan Kedua, yaitu : pada cara pertama tambil tool tambahan sebelah kanan, sedangkan cara kedua tidak ada, tool tambahan tersebut yaitu seperti tampilan di bawah ini.
Pahamkan Sobat? Kalau kurang paham, tanyakan di komentar maupun di Fanspage saya.
Semoga Bermanfaat (^_^)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar